Belajar Tatap Muka, Begini Pesan Kepala Sekolah SDN 001 Desa Baru

Foto Kepala Sekola Salim S.Pd SDN 001 Desa Baru Siak Hulu
KAMPAR - lenteranews.co Dalam mengikuti pembelajaran tatap muka khususnya di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 001 Desa Baru Kecamatan Siak hulu, terus dilakukan upaya pencegahan Covid-19.
Hal ini disampaikan Kepala Sekolah SDN 001 Desa Baru Salim S.Pd saat dikonfirmasi diruang kerjanya, rabu (20/01/21).
Ia mengatakan, bahwa kita selalu menghimbau agar selalu mengikuti protokol Kesehatan (Prokes), dimana kita sudah menghadapi pembelajaran secara tatap muka.
"Pada ajar mengajar secara tatap muka ini, kita berharap selalu mengikuti Prokes, dan ini sudah hampir 2 semester sembilan bulan. Kepada anak -anak kami guru SDN 011 tetaplah menjaga protokes," ujarnya.
Lebih Lanjut, Ia berharap, kepada anak - anak dan guru selalu menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker dan sebelum masuk kelas selalu cuci tangan, jangan berkeruman. Dan marilah kita selalu mematuhi bersama supaya sehat selalu.
"Untuk pembelajaran yang ditentukan, kita tidak full, sistim aturan pakai sif satu kelas 15 orang, sip pagi dan jam terahkir di bagi dua supaya pembelajaran ini aman dan terlaksana, pada guru selalu memakai masker dan membatasi jarak," tutup Kepsek Salim.
Penulis : Dedy
Komentar Via Facebook :